Rabu, 11 Januari 2024. STIESIA Surabaya telah mendatangkan International Advisor dari Universiti Malaysia Kelantan Assoc.Prof.TS.Dr. Muhammad Ashlyzan, Prof.Dato’.Dr.Razli bin Che Razak guna melakukan penandatanganan Mou antara STIESIA Surabaya dan Universiti Malaysia Kelantan serta memberikan masukan untuk UMKM binaan STIESIA Surabaya.
Terdapat 6 UMKM binaan dari STIESIA Surabaya membawa produk masing-masing untuk dapat diberikan masukan oleh International Advisor. 6 UMKM membawa produk seperti batik, pernak Pernik aksesoris, mukenah, food and baverages.
Hal tersebut menjadikan pengalaman yang berharga bagi pelaku UMKM serta Pembimbing dari Dosen STIESIA Surabaya, karena dengan acara tersebut produk yg dihasilkan menjadi berkembang dan dapat Bersaing di local maupun internasional melalui ekspor.