Kerjasama STIESIA Surabaya dengan GINSI Jawa Timur

Bagian kerjasama STIESIA Surabaya bersama custom center STIESIA menggandeng Gabungan Importir Nasional Indonesia (GINSI) untuk menjalin kerjasama dalam berbagai bentuk. GINSI yang sudah berdiri sejak 1953, sudah bekerja dengan STIESIA sejak tahun 2016 silam, dengan keingan berinovasi lebih lanjut maka kesepakatan bersama antara STIESIA Surabaya dengan GINSI untuk menandatangani MoU kerjasama yang sudah disepakati kedua belah pihak.

 “Kita semua harus bisa menekan angka import di Indonesia, jangan sampai kebutuhan pokok kita tergantung oleh Negara lain.” Ungkap Bambang Sukadi, ketua GINSI Jawa Timur dalam sambutannya. Hal itu perlunya edukasi dari GINSI kepada generasi millenial agar lebih memahami ekspor impor dan bagaimana penerapannya. Kerjasama inilah yang sudah disepakati antara STIESIA dengan GINSI, GINSI akan memberikan edukasi baik secara teori maupun praktik kepada mahasiswa STIESIA dalam bidang import.

Selain GINSI memberi pembelajaran seputar ekspor impor kepada mahasiswa STIESIA, GINSI berharap akan lancarnya kegiatan STIESIA dalam bidang penelitian dan penganalisaan di bidang Ekspor dan Impor bagi pihak pertama dengan tujuan memberi informasi hasil kepada pihak kedua. Hal ini yang dapat menjalin kerjasama yang mutuaslisme antara kedua belah pihak.