Literasi Informasi Perpustakaan STIESIA “Pengenalan E-Book Penerbit KYTA Kepada Civitas Akademika”

Perpustakaan STIESIA melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan kualitas dan kuantitas pelayanan, salah satunya adalah dengan melakukan kerjasama perpustakaan STIESIA Surabaya dengan penerbit KYTA.

KYTA merupakan penerbit asal Sleman, Yogyakarta. KYTA lebih berfokus pada pembaca electronic-book (e-book), yang dimana koleksinya sudah banyak dipercaya berbagai perpustakaan dan perusahaan, salah satunya adalah Perpustakaan STIESIA Surabaya.

Rabu, 26 Januari 2022, penerbit KYTA bersama Perpustakaan STIESIA Surabaya melaksanakan sosialisasi e-book untuk civitas akademika STIESIA Surabaya. Acara diawali dengan sambutan oleh Dr. Ikhsan Budi Riharjo, S.E., M.Si., Ak., CA (Wakil Ketua I) dan Rizal Chriestian Mahendra, S.Ptk (Kepala Perpustakaan STIESIA Surabaya). Heru Dwi Apriyanal, S.Sos sebagai perwakilan Penerbit KYTA memberikan sosialisasi mengenai “Pengenalan E-Book Penerbit KYTA Kepada Civitas Akademika”. Di penghujung acara terdapat sesi tanya dan ditutup dengan sesi foto bersama.